Amurang—Lain lagi yang satu ini. Anggota DPRD Minsel dari Partai Pembangunan Daerah (PPD) Jones Kaseger, SE justru mencarai tantangan lebih tinggi. Dimana, dia lebih menantang masuk ke dapil Minsel-Mitra. Kendaraan apakah Kaseger untuk berlabuh ke kursi dapil Minsel-Mitra.
‘’Ya, saya tertarik dengan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Partai Hanura memang benar-benar berasal dari Hati Nurani Rakyat. Maka dari itu, mulai saat ini saya harus melakukan sosialisasi kepada warga Minsel-Mitra untuk merebut satu kursi ke DPRD Provinsi Sulut,’’ kata Kaseger kepada BeritaManado.com.
Kata sekretaris Fraksi Pelangi Minsel ini, menyebut bahwa dirinya ke Partai Hanura karena tidak ada syarat-syarat lainnya. Kalau partai lain jelas memiliki syarat-syarat. Namun Partai Hanura tidak demikian.
‘’Dengan demikian, pekan kemarin saya didampingi Ketua DPC Partai Hanura Minsel Billy Regar, Ssos mendaftar dan mengambil formulir di DPD Partai Hanura Provinsi Suut di Manado. Dengan demikian, resmilah saya memperkuat Partai Hanura kedepan,’’ ungkap anggota Komisi II Bidang Pembangunan dan Perekonomian DPRD Minsel. (and)