Manado – Ketua Komisi C DPRD Kota Manado, Lily Binti mengingatkan Pemerintah Kota Manado dalam membangun infrastruktur jalan, agar berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi, balai jalan hingga ke kementerian.
Alasannya, program Pemkot Manado membuat Jalur Khusus Ambulas sepanjang 2,1 Km di Jalan Wolter Monginsidi tepatnya depan Bahu Mall sampai RSUP Prof Kandouw
Komisi C Ingatkan Pemkot Manado
Manado – Ketua Komisi C DPRD Kota Manado, Lily Binti mengingatkan Pemerintah Kota Manado dalam membangun infrastruktur jalan, agar berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi, balai jalan hingga ke kementerian.
Alasannya, program Pemkot Manado membuat Jalur Khusus Ambulas sepanjang 2,1 Km di Jalan Wolter Monginsidi tepatnya depan Bahu Mall sampai RSUP Prof Kandouw, tidak adanya koordinasi dan pertimbangan yang matang.
“Ternyata Pemkot Manado membangun tanpa konsultasi dengan balai jalan Sulut dan Kementrian,” kata, Lily Binti kepada BeritaManado.com, Kamis (15/3/2018).
Menurut Lily Binti, kejadian ini menjadi pelajaran buat Pemkot Manado agar mesti mempunyai kajian yang matang dalam mengambil keputusan. Apalagi terkait infrastruktur.
“Saat konsultasi dikementrian, mereka saja tidak mengetahui akan adanya pembuatan jalur khusus Ambulas. Padahal median jalan sudah dibongkar, sungguh sayang uangnya apabila tidak bisa teruskan hanya karena tidak ada koordinasi sebelum membangun,” tegas Lily Binti.
Diketahui, sekitar 1 km median jalan telah dibongkar untuk dijadikan Jalur khusus Ambulas, namun berdasarkan pantauan sudah sekitar seminggu tidak terlihat adanya pekerjaan di Jalan Wolter Monginsidi.
(Anes Tumengkol)