
Bitung, BeritaManado.com – Sebanyak 24 orang pengurus Karang Taruna kelurahan se-Kecamatan Maesa periode 2021-2025 resmi dilantik, Rabu (03/11/2021).
Pelantikan digelar di Aula Kantor Kecamatan Maesa dilakukan Ketua Karang Taruna Kota Bitung, Geraldi Mantiri disaksikan Camat Maesa, Herny M Posumah, perwakilan Dinas Sosial, Ronny Makagiansar serta lurah se-Kecamatan Maesa.
Dalam sambutannya, Geraldi mengaku bangga dengan 24 orang pengurus Karang Taruna baru dilantik yang mau memberi diri untuk organisasi yang bergerak dibidang sosial.
Geraldi mengatakan, Karang Taruna adalah organisasi sosial dengan berorientasi pelayanan sosial di tengah masyarakat.
“Karang Taruna adalah pilar sosial yang mengabdikan diri untuk mengatasi permasalahan sosial di tengah masyarakat. Dan saya bangga dengan pemberian diri yang saudara-saudara berikan,” kata Geraldi.
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Bitung ini juga mengajak pengurus Karang Taruna kelurahan agar aktif berkolaborasi dengan pemerintah kelurahan menyelesaikan permasalahan sosial di wilayah masing-masing.
Mengingat kata dia, fokus kegiatan Karang Taruna Kota Bitung ada di tingkat kelurahan sehingga pengurus tingkat kelurahan harus pro aktif.
“Mari bergotongroyong, bekerja bersama dan bersama-sama bekerja,” katanya.
Proses pelantikan pengurus Karang Taruna kelurahan se-Kecamatan Maesa ikut juga disaksikan Karang Taruna dari Gorontalo yang melakukan studi banding di Kota Bitung.
Hadir juga dalam pelantikan sejumlah pengurus Karang Taruna Kota Bitung, diantaranya Sekretaris Karang Taruna, Alfian Alou, Wakil Ketua, Nolfrits Menalang dan Imran Luawo serta Bendahara, Fenny Tuange.
(abinenobm)