Airmadidi-Peristiwa penikaman terhadap anggota Polri yang terjadi baru-baru ini di Jakarta Selatan dan Sumatera Utara mengindikasikan bahwa siapa saja bisa menjadi sasaran atau target kelompok tertentu.
Untuk menangkal semakin luasnya kejahatan serta penyebaran paham radikal, masyarakat diminta untuk mengaktifkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling).
“Kami menghimbau seluruh warga masyarakat untuk terus waspada terhadap bentuk kejahatan, baik konvensional teristimewa kejahatan bersifat khusus seperti penyusupan warga asing, para pendatang, maupun potensi radikalisme, terorisme yang bukan saja mengancam kamtibmas tapi dapat mengancam negara. Dihimbau untuk aktifkan lagi Siskamling,” kata Kapolsek Airmadidi AKP Edi Susanto, Senin (3/7/2017).
Menurut Kapolsek Susanto, Kecamatan Airmadidi yang merupakan ibukota kabupaten Minahasa Utara dan Kecamatan Kalawat yang memiliki kepadatan penduduk yang adalah wilayah kerja Polsek Airmadidi bukan tidak mungkin menjadi sasaran penyusup.
“Kami minta dukungan dan kerjasama dari semua elemen masyarakat. Apabila menemukan hal yang mencurigakan seperti keberadaan orang asing dan pendatang, atapun kegiatan kelompok tertentu yang mencurigakan di lingkungan sekitar anda agar secepatnya dilaporkan ke anggota Babinkamtibmas, ke Polsek Airmadidi, ataupun langsung ke saya,” tukas Susanto.(findamuhtar)