Minut, BeritaManado.com – Usaha dan kerja keras anggota Polres Minahasa Utara (Minut) berhasil menjaga suasana kondusif daerah ini.
Olehnya, Kapolres AKBP Alfaris Pattiwael SIK MH, memuji kinerja seluruh anggotanya.
“Saya berterima kasih dan apresiasi kepada seluruh anggota Polres Minut yang sudah bekerja keras sehingga situasi Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di wilayah hukum Polres Minut tetap kondusif,” kata Alfaris dalam rapat analisis dan evaluasi (Anev) Pembinaan dan Operasional Polres Minut dan Polsek jajaran, di Polsek Mapolsek Kema, Senin (13/11/2018).
Hadir dalam rapat anev bulanan tersebut Wakapolres Minut Kompol Dewa Made Palguna SH SIK, serta para perwira.
Dalam arahannya, Alfaris mengatakan kasus kriminal pada bulan Oktober naik 15,5% dibanding kasus bulan September.
“Kasus yang menonjol masih didominasi kasus aniaya dimana yang menjadi penyebab adalah minuman keras. Karena itu, kegiatan operasi terap akan rutin kita jalankan untuk menekan angka kriminal ini, ” jelasnya.
Giat anev bulanan diakhiri pemberian penghargaan oleh Kapolres Minut kepada Kapolsek Kema AKP Ibrahim Wahe sebagai Polsek terbaik berdasarkan anev kinerja bulan Oktober 2017.
(Finda Muhtar)