
Motoling – Pria Kaum Bapa (PKB) Sinode GMIM telah menetapkan Wakil Gubernur Sulut Dr. Djouhari Kansil, MPd menjadi Penasehat PKB GMIM. Penetapan terhadap Pnt. Dr. Djouhari Kansil itu, berlangsung dalam Ibadah Syukur Perayaan Hari Persatuan (Hapsa) PKB Sinode GMIM di Wilayah Motoling Minsel, Jumat (1/6) dan telah diteguhkan oleh Pdt Dr. Sumakul dari Sinode GMIM.
Ketua PKB Sinode GMIM Pnt. Djendri Keintjem, SH.MH mengatakan, penetapan terhadap Ketua PKB Pniel Tuna dan Ketua PKB Wilayah Mawakom itu sebagai Penasehat Kaum Bapa GMIM, merupakan hasil keputusan pertemuan PKB Sinode GMIM di wilayah tareran waktu lalu. Karena itu diminta atau tidak itu sudah menjadi tugas dan kewajiban dari seorang penasehat.
“Walaupun sehari-harinya disibukan dengan tugas Wakil Gubernur, tapi kiranya Pak Pnt. Djouhari Kansil, dapat memberikan waktu untuk menasehati kepada kita semua,” harap Keintjem.
Karena itu melalui peringatan Hapsa kali ini, Kansil beharap Kaum Bapa GMIM dapat memaknainya sebagai media untuk meningkatkan kulaitas iman, kedewasan rohani, pemantapan kehidupan bersama, sekaligus menjadi ajang introspeksi dan evaluasi terhadap berbagai kegiatan pelayanan.
“hal ini dimaksudkan agar Kaum Bapa GMIM senantiasa memainkan perannya sebagai saluran berkat dan damai sejahtera Allah dilingkungan keluarga gereja maupun masyarakat. Kaum Bapa GMIM saya harap bisa menjadi problem solution, terutama partisipasi aktifnya dalam mendukung setiap kebijakan dan progam kerja Pemprov Sulut, seperti pencapaian target MDG,s Tahun 2015 serta 8 program prioritas pembangunan Sulut 2012 dan gerakan sentuh tanah, sentuh air dan sentuh budaya,” ujarnya.(*jrp)