Minahasa, BeritaManado.com – Peringatan Sumpah Pemuda, Kamis (28/10/2021) menjadi moment menciptakan sejarah baru di Kabupaten Minahasa.
Untuk pertama kalinya dilakukan pembentangan Bendera Merah-Putih terbesar ukuran 30 x 20 meter, tepatnya di kompleks Monumen Benteng Moraya, disaksikan langsung Bupati Minahasa Royke Roring bersama sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Kegiatan ini diinisiasi Komunitas Anak Negeri Bersatu (KANA) Indonesia bekerja sama dengan OKP se-Minahasa, diantaranya KNPI Minahasa, GP Ansor Minahasa, Pemuda Muhamadiyah Minahasa, HMI Cabang Tondano, PMII Cabang Minahasa, PPI Minahasa, pemuda-remaja GMIM Minahasa, Fatayat NU Minahasa, dan SFNC Minahasa.
Sekjen DPP KANA Indonesia Sandra Ester Lumingkewas mengatakan, momemtum peringatan Sumpah Pemuda sengaja dilaksanakan di Benteng Moraya sebagai pengingat akan nilai-nilai heroik para leluhur.
“Sembari kita dapat menikmati destinasi wisata akan kemegahan Benteng Moraya. Selain itu mendorong soliditas sesama generasi muda di minahasa tanpa memandang berbagai perbedaan,” ujarnya.
(***/Finda Muhtar)