Manado – Pemerintah Provinsi (Pemprov) memberi perhatian serius kasus dugaan skandal seks yang dilakukan oknum Sekda Sitaro, HWJ alias Edy. Sebagaimana pernyataan Wakil Gubernur Sulut, Dr Djouhari Kansil kepada wartawan BeritaManado.com, bahwa pemprov akan tetap mengikuti perkembangan kasus ini secara saksama.
“Jika perbuataan dari Sekda Sitaro ini benar, maka yang bersangkutan akan ditindak sesuai aturan kepegawaian. SK sebagai Sekda terancam dicabut kalau benar-benar terbukti,” ungkap Kansil, sambil menambahkan kalau Sekda menganggap itu fitnah silahkan melapor ke polisi.
“Seharusnya dia (sekda) melapor, iyo toh. Ini fitnah dia lapor ke yang berwenang, itu kalau memang fitnah. Tapi sejauh ini saya belum dengar kalau Sekda sudah melapor ke polisi,” tambahnya.(jrp)