Tondano – Etika berpakaian siswa zaman sekarang ini sudah sangat memprihatinkan. Demikian pendapat Ketua Komisi 2 DPRD Minahasa Denny Kalangi kepada sejumlah wartawan akhir pekan lalu.
Model seragam sudah banyak yang tidak mengikuti standart yang sebenarnya. Rok pendek dan kemeja sejajar pinggang nampaknya sedang menjadi tren siswa perempuan.
Sementara para siswa laki-laki lebih suka mengenakan seragam dengan ukuran minimalis mengikuti postur tubuh dengan kemeja diurai diluar celana.
“Dalam hearing denga Kepala Dikpora Minahasa, kami sudah menyampaikan hal ini untuk ditindaklanjuti. Dalam hal ini kami menilai sekolah dan dinas sekit lalai melakukan pengawasan,” ungkap Kalangi, Sabtu (24/1/2015). (frangkiwullur)