Manado, BeritaManado.com – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Utara (Sulut) M Roskanedi memimpin upacara pengambilan sumpah, pelantikan dan serah terima jabatan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Manado dan Kajari Bitung, Rabu (14/3/2018) di Kejati Sulut.
Maryono SH MH dilantik sebagai Kajari Manado menggantikan Budi Panjaitan SH MH yang dimutasi menjadi Asisten pengawasan (Aswas) pada Kejati DKI Jakarta, sedangkan Ariana Juliastuty, SH MH sebagai Kajari Bitung menggantikan Agustian Sunaryo SH CN MH dimutasi menjadi Kasubdit Idiologi pada Direktorat Idiologi, Politik, Pertahanan dan Keamanan Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung RI.
Turut dilantik pula Jehezkiel Devy Sudarso SH CN sebagai Asisten Bidang Intelijen (Asintel) yang menggantikan Wawan Ernawan SH MH yang dimutasi menjadi Kajari Kota Magelang, serta Jurist Presisly SH MH sebagai Asisten Bidang Perdata Dan Tata Usaha Negara (Asdatun) mengantikan M Teguh Basuki SH yang dimutasi menjadi Kajari Jayapura.
Pengambilan sumpah, pelantikan dan serah terima jabatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Keputusan Jaksa Agung RI Nomor : KEP-IV-051/C/02/2018 tanggal 5 Pebruari 2018 dan KEP-IV-098/C/02/2018 tanggal 19 Februari 2018.
“Dalam suatu organisasi, termasuk struktur organisasi yang berada di lingkungan Kejaksaan RI, pergantian pejabat seperti yang telah kita saksikan bersama merupakan suatu mekanisme organisasi yang dilaksanakan secara terencana, teratur, tertib dan berkesinambungan dimana tujuan utama adalah untuk mendinamisasikan kehidupan organisasi, menumbuh kembangkan kegairahan kerja serta pendayagunaan sumber daya manusia secara optimal yang secara kumulatif akan berdampak kepada kualitas pelaksanaan tugas,” ujar Kajati Roskanedi dalam sambutannya.
Oleh karena itu lanjut Kajati, pergantian pejabat harus dilihat sebagai suatu peristiwa penting baik ditinjau dari tuntutan perkembangan organisasi yang sehat dan dinamis maupun dari segi pendayagunaan sumber daya manusia.
Lebih lanjut Kajati mengatakan bahwa seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, tantangan tugas kedepan bukannya semakin ringan tetapi malah sebaliknya, sehingga menuntut aparat khususnya kepada pejabat yang baru dilantik untuk lebih proaktif, kreatif dan inovatif serta didukung oleh semangat juang yang tinggi dalam menyiasati tugas khususnya dalam bidang penegakkan hukum.
“Kepada pejabat yang baru dilantik, agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru serta dapat memahami peran tugas pokok dan fungsi serta tanggungjawab saudara, setiap saat adakan koordinasi dengan pejabat terkait dalam pelaksanaan tugas,” pesan Kajati seraya mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama.
Upacara berlangsung dengan baik dan khidmat di hadiri oleh Para Asisten, Kabag Tata Usaha, Para Koodinator, para Kajari se Sulawesi Utara, Kasi Penkum Yoni Mallaka SH dan pejabat struktural eselon IV, V dan Staf Kejati Sulut serta seluruh Pegawai Kejari Manado.
Turut hadir juga Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Kejaksaan se Sulut Ny M Roskanedi serta Ibu-ibu Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Sulut.
(***/Finda Muhtar)