
Ratahan, BeritaManado.com — Sebanyak 32 calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas di Hari Kemerdekaan RI ke-77 di Minahasa Tenggara mulai mengikuti proses karantina, Selasa (2/8/2022).
Kepala Dispora Minahasa Tenggara Sartje Taogan mengatakan, memasuki awal Agustus ini personil Paskibraka mulai dikarantina dan dibimbing langsung oleh TNI/Polri maupun Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Mitra, guna memantapkan dan mensukseskan pengibaran bendera nanti.
“Ada sekitar 32 personil Paskibraka yang dipilih dari berbagai sekolah SMA/SMK di Mitra, mereka ini Sebelum bertugas pada puncak perayaan Hari Kemerdekaan 17 Agustus nanti, mereka akan dikarantina untuk diberi pelatihan baris-berbaris dan formasi mulai dari penaikan bendera sampai penurunan bendera,” ujar Sartje Taogan.
Taogan menambahkan, selain mempersiapkan karantina bagi Paskibraka, saat ini sudah melakukan persiapan perlengkapan bagi Paskibraka, mulai tempat karantina sampai keperluan perlengkapan lainnya sesuai kebutuhan.
“Saat ini kami mulai mencari tempat karantina bagi peserta Paskibraka demikian juga segala keperluan yang akan digunakan sesuai kebutuhan,” jelasnya.
Sedangkan untuk tempat pelaksanaan upacara Hari Kemerdekaan RI lanjut Taogan, itu akan dilaksanakan di Ibu Kota Kabupaten Minahasa Tenggara yakni Kecamatan Ratahan.
(***/Hendra Usman)