Manado – Anggota DPRD Sulut, Teddy Kumaat menyarankan setiap kabupaten dan kota memiliki minimal satu objek wisata unggulan.
Hal tersebut dikatakan Teddy Kumaat melihat banyak potensi wisata di Sulawesi Utara yang belum dimaksimalkan.
“Sulawesi Utara memiliki banyak sumber daya alam belum digali. Masyarakat Sulut juga wellcome, mau menerima siapa saja yang datang. Kalau itu terjadi dalam dua tahun kedepan ada 15 objek wisata baru mulai dari objek hingga infrastruktur,” tukas Teddy Kumaat kepada BeritaManado.com, Selasa (18/10/2016).
Mantan Wakil Walikota Manado ini juga berharap peran serta masyarakat ikut membantu pemerintah mewujudkan Sulawesi Utara sebagai destinasi wisata unggulan di Indonesia.
“Bicara pariwisata tak lepas dari dukungan masyarakat, termasuk menjaga keamanan dan kenyamanan daerah, karena daerah wisata tak sekedar aman dari gangguan terorisme tapi juga nyaman, bebas dari berbagai aksi kejahatan,” tukas Teddy Kumaat. (jerrypalohoon)