
TKP yang menewaskan Kabag TUP Pemkab Mitra dan seorang warga asal Desa Rasi
Mitra, BeritaManado.com – Kepala Bagian (Kabag) Tata Usaha Pimpinan (TUP) Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Aswin Rogahang SE, MSi, tewas kecelakaan di lokasi perkebunan Lamet Desa Rasi, Kecamatan Ratahan.
Menurut informasi yang diperoleh beritamanado.com, kendaraan plat merah jenis Terios dengan nomor polisi DB 32 J yang dikendarainya jatuh ke dalam kolam (talaga) sekitar pukul 04.00 wita, Minggu (31/1/2016 dini hari tadi.
Selain Rogahang, Daniel Pandaleke warga Desa Rasi juga menjadi korban tewas dalam insiden tersebut. Korban lainnya yang berhasil selamat adalah Meldy Punusingon warga yang sama.
“Saat itu mereka bermaksud pulang ke rumah di Desa Rasi. Naas, saat berada ditikungan, mobil mereka tiba-tiba saja masuk ke dalam kolam dengan kedalaman 1,5 meter,” jelas Kapolsek Urban Ratahan Kompol Jerry Lumenta melalui Wakapolsek Jemmy Lewu.
Lanjut dia, saat itu juga pihaknya langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). “Kejadian tersebut murni kecelakaan. Penyebabnya kemugkinan besar human error,” tukas Lewu.
Sementara itu sejumlah warga yang berada di lokasi kejadian berusaha melakukan pertolongan setelah mendengar adanya teriakan minta tolong dari korban selamat Meldy Punusingon, yang saat kejadian berhasil keluar dari kaca belakang setelah dirinya memecahkan kaca tersebut.
“Kami berusaha mengeluarkan kedua korban dari dalam mobil yang posisinya dalam keadaan terbalik di dalam kolam. Namun saat dikeluarkan dari dalam air keduanya sudah tidak bernyawa lagi,” ungkap salah satu warga yang melakukan pertolongan.
Para korban baik meninggal maupun selamat saat itu langsung dilarikan ke Puskesmas Ratahan. Selanjutnya kedua korban meninggal dunia kemudian dibawa ke kediaman masing-masing. (rulansandag)