Tompaso – Konferensi IV Kerukunan Mahasiswa (KEMAH) KGPM, Jumat-Minggu (25-27/1) akan dilaksanakan di sidang KGPM Anugerah Tonsewer, Kecamatan Tompaso. Untuk itu panitia pelaksana mengundang seluruh mahasiswa yang ada di sidang-sidang KGPM untuk menghadiri acara ini.
Dijelaskan ketua panitia Haylen Piri, Konferensi IV KEMAH akan memilih Badan Pengurus yang baru sekaligus menyusun dan menetapkan program untuk 2 tahun kedepan.
“Karenanya sangat diharapkan pemberian diri dari seluruh mahasiswa KGPM untuk berkontribusi memberikan hak suara serta pemikiran-pemikiran yang bersifat membangun dan memajukan wadah kerukunan mahasiswa (KEMAH, red),” ujar Haylen.
Tambah gadis cantik asal Ampreng ini, KEMAH KGPM juga mengemban visi dan misi yang salah satunya adalah mencetak kader-kader pemimpin muda yang takut akan Tuhan, berkualitas, serta berdaya saing yang tinggi. “Sehingga kehadiran dari semua mahasiswa KGPM adalah wujud kepedulian untuk kemajuan KGPM,” tukasnya. (Jerry)
Catatan:
-Semua peserta dibebaskan dari biaya registrasi, konsumsi dan akomodasi.
-Peserta sudah harus hadir pada hari Jumat, 25 Januari 2012 paling lambat pukul 3 sore di lokasi pelaksanaan (Gedung Gereja KGPM Anugerah Tonsewer)
-Keamanan terjamin.
Untuk informasi selanjutnya, hubungi;
_Haylen (Ketua Panitia): 085298230288
_Mindy (Ketua Umum KEMAH): 081244121282.