Manado – Lurah Titiwungen Utara, Jullia Sanger memimpin kepala-kepala lingkungan, serta masyarakat dilingkungannya untuk membersihkan sampah.
Hal tersebut dilakukannya guna menunjang program pemerintah Kota Manado yang bersih dan bebas sampah.
Pantauan BeritaManado.com, Jullia Sanger tidak hanya sekedar turut serta membersihkan namun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membuang sampah tepat waktu.
“Ketika lingkungan bersih siapa juga yang merasakan kenyamanan selain masyarakat. Untuk saya menghimbau kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan dan jangan lupa jam buang sampah pada malam hari, sampai jam 6 pagi,” kata Jullia Sanger, Kamis (2/11/2017).
Selain itu, Jullia Sanger juga menegur setiap pedagang yang berjualan dipinggir jalan, karena bisa menyebabkan kemacetan.
“Kita menegur penjual es kelapa muda untuk tidak berjualan di jalanan. Mengingat jalan Titiwungen Utara sangat rawan dari kemacetan,” terangnya.
(Anes Tumengkol)
Baca juga:
- Ricuh Soal Pala, Hery Anwar Ajak Kelurahannya Lakukan Ini
- Lurah Sario Utara Tindak Lanjuti Masalah Daerah Rawan Banjir