Manado – Prestasi gemilang datang dari Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) kota Manado, Peter Karl Bart Assa ST MSc Phd yang berhasil menjadi peserta terbaik I dalam Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat II angkatan 42 tahun 2016 di Badan Diklat provinsi Jawa Timur.
Hal tersebut tertuang dalam SK Kepala Lembaga Administrasi Negara dengan nomor 479/XII/TP-II/LAN/2016, dimana Bart Assa unggul dari 59 rekannya yang lain.
Mendapat prestasi yang membanggakan tersebut, Bart Assa pun tak lupa mengucap syukur dan menyampikan terima kasihnya kepada pihak-pihak yang telah membantunya selama ini, seperti yang ditulisnya dalam akun Facebook miliknya.
“Terpujilah Tuhan yang telah menganugerahkan semua ini. Terima kasih atas support penuh istri Lepar Diana dan anak-anakku (Stevano Assa, John Assa dan Aiko Assa). Terima kasih yang tak terhingga buat Walikota Manado bapak DR GS Vicky Lumentut sebagai mentor, Wakil Walikota bapak Mor Bastiaan selaku wakil mentor dan bapak Drs Chusaini Mustas MPd selaku coach atas motivasi serta petunjuk-petunjuk yang sangat konstruktif dan berkualitas,” ujar Bart Assa.
Selain itu, dukungan penuh dari para staff Bappeda Manado rupanya turut menjadi motivasi bagi Kaban yang ramah dan cerdas ini.
“Terima kasih juga buat tim efektif e-devplan yang cerdas dan hebat: Sekban dan para kabid, Devi Annete Tacoh, Andar Ginting, Ellen Starly Helda Eman, Andrew, Victor, Ancela, Vanly Kalangi, Tim IT dan seluruh staf Bappeda Manado. Tuhan memberkati semua,” kata Bart.
Sementara itu, kepada BeritaManado.com, Bart Assa mengatakan, prestasi yang didapat ini kirsnya dapat menjadi motivasi untuk semakin baik lagi kedepannya terutama berkarya bagi kota Manado.
“Semoga tentu kedeoan lebih baik lagi, dapat menghasilkan karya yang bermanfaat bagi kota Manado,” tutupnya. (srisurya)