TOMOHON, beritamanado.com – KPU Kota Tomohon menggelar sidang terbuka pengundian dan pengumuman nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota Kota Tomohon tahun 2015 yang dilaksanakan di Auditorium Bukit Inspirasi, Selasa (25/08/2015).
Pasangan Johny Runtuwene dan Vonny Paat (JonRu-VoP) yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) memperoleh nomor urut 1. Adapun pasangan Jimmy Eman dan Syerly Sompotan (Emas) dari jalur perseorangaan mendapatkan nomor urut 2 dan pasangan Syennie Watoelangkouw-Ferdinand Turang (Berlian) meraih nomor 3. (ray)