TOMOHON, beritamanado.com – Kota Tomohon menjadi salah satu peserta Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan yang digelar di Bandung, Sabtu (26/8/17). Mengusung Tarian Budaya Kabasaran dan kendaraan hias bunga, Kota Tomohon mendapat pujian langsung dari Presiden Ir Joko Widodo yang turut hadir.
Didampingi ibu negara Iriana, Presiden dibuat terkagum-kagum dengan penampilan tarian Kabasaran di depan panggung utama yang dipimpin langsung Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak. Bahkan secara spontan Jokowi pun turun dari panggung dan menyapa.
“Tomohon benar-benar hebat, semangat pak Walikota Tomohon, semangat…,” ucap Jokowi sambil menyapa Walikota Tomohon bersama rombongan. “Terimakasih ya sudah berpartisipasi sekaligus meramaikan karnaval ini,” tambahnya sambil berharap PemkotaTomohon dapat terus mengembangkan potensi wisata, seni dan budaya dalam keberagaman yang ada sehingga Kota Tomohon akan lebih maju dan sukses dalam segala hal.
Selain mendapat atensi dari presiden, para penonton juga sangat antusias menyaksikan tim Kabasaran dari Tomohon yang langsung mengabadikannya dengan swafoto bersama Walikota Tomohon. Bahkan Ridwan Kamil Walikota Bandung pun ikut berpose bersama Walikota Tomohon. “Wow..! luar biasa, tariannya dipimpin langsung oleh walikotanya, sangat jarang seorang pemimpin turun langsung dalam kegiatan seperti ini, salut buat Walikota Tomohon, ujar beberapa penonton sambil tersenyum.
(ReckyPelealu)