Manado – Tim Pemenangan Joko Widodo – Jusuf Kalla (JKW – JK) dari partai pengusung di Sulut ternyata tak semulus seperti ditempat lain, menyusul minimnya rapat koordinasi tim pemenangan Partai Koalisi di Sulut menjadi pemicu perpecahan.
Informasi yang didapat beritamanado ‘ngambeknya’ Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulut diikuti Partai pengusung lainnya. Betulkah Partai Koalisi JKW – JK Pecah di Sulut?
Dari rangkuman informasi wartawan beritamanado, PKB mengatakan hingga hari ini PKB hanya dilibatkan satu kali dalam rapat tim pemenangan Koalisi JKW – JK.
“Kami tidak tahu dan heran, jangankan soal persiapan kedatangan Jusuf Kalla di Sulut, hingga hari ini (11/6/2014) tidak ada koordinasi antar Partai Koalisi. Rapat perdana tim pemenangan dari unsur koalisi partai, kami hadir dan dimintakan nama-nama. Namun kami hingga saat ini tidak pernah tau siapa Ketua tim di Sulut, nanti dari koran baru dengar kalau SHS akan jadi Ketua tim,” ujar Sekretaris DPW PKB Sulut, Sudirjo Soga kepada beritamanado melalui telepon selulernya.
Dikesempatan berbeda, Partai Nasdem Sulut lebih memilih diam.
“Tidak ada Komentar, coba tanya langsung OC Kaligis,” ujar Meidi Sumerah Politisi Partai Nasdem yang juga mantan ketua Partai Nasdem Sulut.
Saat dikonfirmasi beritamanado, Sekretaris PDIP Sulut, Frangki Wongkar membenarkan rapat tim dari unsur koalisi Partai pengusung baru sekali digelar.
“Kami beberapa waktu lalu baru menggelar rapat perdana antar partai pengusung,” ujar Wongkar.
Saat ditanya bagaimana persiapan kedatangan Jusuf Kalla 13 Juni 2014 mendatang, Wongkar belum dapat memastikan.
“Kami lagi menunggu Ketua tim kembali ke Manado baru menggelar rapat lagi,” tandasnya.
Sekedar untuk diketahui untuk persiapan kedatangan Jusuf Kalla Calon Wakil Presiden RI ke Sulut, baru sejumlah tim Relawan JKW – JK seperti PROJO, Bara JP, PRIS, Laskar Jokow, Seknas, JoMan, Sahabat JK, Relawan JK dan lainnya yang menggelar rapat persiapan penyambutan kedatangan. (risat)