Manado – Petahana Presiden Joko Widodo mengakui telah mengantongi nama calon wakil presiden pendampingnya pada Pilpres 2019 mendatang.
Publik pun mulai menebak siapa kira-kira figur calon pendamping Jokowi tersebut, tidak terkecuali anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Julius Jems Tuuk ikut menebak.
Legislator PDI-Perjuangan dapil Bolmong Raya ini menyebut 2 nama calon kuat pendamping Jokowi yakni Moeldoko dan Mahfud MD.
“Jika ambil militer saya prediksi Moeldoko, namun jika yang dipilih ulama maka nama Mahfud MD paling berpeluang,” ujar Jems Tuuk kepada BeritaManado.com, Jumat (3/8/2018).
Bukan tanpa alasan jika satu dari dua figur ini menurut Jems Tuuk paling berpeluang dipilih Jokowi. Moeldoko adalah figur non politisi namun berada di pemerintahan, sementara Mahfud MD menjadi representasi ulama dan umat muslim.
“Moeldoko adalah tentara murni mantan Panglima TNI yang tidak berpolitik, sementara Mahfud MD perwakilan sipil berada di luar pemerintahan. Pastinya, siapapun figur pilihan Jokowi pasti diterima semua kalangan,” tukas Jems Tuuk.
(JerryPalohoon)