TOMOHON, beritamanado.com – Puluhan anggota Jemaat Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) Yordan Ranotana Weru, Jumaat (24/07/2015) mendatangi Kantor Sinode GMIM yang terletak di Kelurahan Talete II,
Kota Tomohon.
Dari informasi yang dirangkum menyebutkan, para jemaat ini meminta kepada Sinode GMIM agar tidak memindahkan ketua jemaatnya dan menyelidiki dugaan penggelapan keuangan jemaat yang belum ditindaklanjuti meski telah lama dilaporkan.
Kapolsek Tomohon Tengah Kompol Tonny Salawati saat dikonfirmasi membenarkan adanya hal tersebut. “Ya, unjuk rasa biasa dan tak ada masalah. Mereka para jemaat datang bertanya. Berlangsung dari pukul 10.30 sampai dengan 12.30 Wita dan diterima oleh Wakil Ketua BPMS Pdt Dr Hein Arina MTh dan bendahara Syamas Recky Montong STh,” ujar Salawati. (ray)