Bitung – Berbagai cara dilakukan sejumlah SKPD untuk menghabiskan anggaran sebelum tutup buku anggaran tanggal 15 Desember. Mulai dari perjalan dinas dadakan hingga menggelar sosialisasi dengan harapan anggaran yang tersisa habis terpakai.
“SKPD yang masih memiliki anggaran cukup besar pasti memilih melakukan perjalanan dinas ke luar daerah. Tapi yang hanya pas-pasan, sosialisasi adalah wadah untuk menghabiskan anggaran,” kata LSM Lembeh Bersatu, Misaqir Boven, Rabu (4/12/13).
Khusus untuk sosialisasi kata Boven, saat ini lagi marak dilakukan sejumlah SKPD. Kendati tujuan sosialisasi sendiri tak relefan karena memang tujuannya hanya untuk menghabiskan anggaran.
“Harusnya saat ini para SKPD kosentrasi menyusun laporan bukan malah masih menggelar kegiatan,” katanya.
Apa yang dikatakan Boven bukan hanya isapan jempol semata. Terbukti dari salah satu sosialisasi yang digelar di ruangan BPU Rabu pagi yang menargetkan jumlah peserta yang hadir.
Dimana tiap peserta “dipaksa” untuk mengisi daftar hadir dengan alasan sebagai laporan pertanggungjawaban. (abinenobm)