Kotamobagu, BeritaManado.com — Jelang Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak, dua Kepolisian Resort di bumi Totabuan yaitu Polres Kota Kotamobagu dan Polres Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar simulasi pengamanan yang dinamakan “Tactical Floor Game” (TFG) yang dipimpin Kabag Ops Polres Kota Kotamobagu Kompol M Ali Tahir.
Kapolres Bolmong Nova Surentu, Sabtu (29/1//2022) mengatakan bahwa tujuannya simulasi tersebut yaitu jika terjadi yang bersifat kontijensi selama tahapan Pemilihan Sangadi, maka petugas pengamanan sudah dapat mengantisipasi dan memahami tindakan yang akan dilakukan.
Sementara itu, Kapolres Kota Kotamobagu AKBP Irham Halid mengharapkan apabila terjadi permasalahan dalam Pilsang, hal itu tidak akan bias atau berkembang, serta dapat diselesaikan dengna secepatnya di lokasi kejadian.
Simulasi TFG itu sendiri telah digelar Kamis (27/1/2022) di D’Telaga Resto Kotamobagu.
“Hingga saat ini tahapan Pilsang sudah memasuki masa kampanye terhitung tanggal 28-30 Januari 2022. Setelah itu dilanjutkan dengan masa tenang pada 31 Januari – 2 Februari 2022. Untuk pemungutan suara dijadwalkan 3 Februari 2022,” kata Kapolres Irham Halid.
Hadir dalam Simulasi TFG tersebut Karo Ops Polda Sulut Kombes Pol Drs RW Wirawan SH MSi, Dir Intelkam Polda Sulut Kombes Pol Budy Herwanto SH, Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Suprejo Mokoagow.
(Horas Napitupulu)