Tondano, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi mengisyaratkan salam perpisahan pada apel perdana bulan Maret 2018 di Halaman Kantor Bupati Minahasa, Senin (5/3/2018) pagi tadi.
Pada kesempatan tersebut tersirat salam perpisahan sang pemimpin yang pada 17 Maret 2018 mendatang akan meletakkan jabatannya sebagai Bupati Minahasa.
“Terima kasih kepada seluruh jajaran yang sudah membantu saya selama lima tahun terakhir ini. Perkembanan dan keberhasilan pembangunan Minahasa yang bisa dilihat saat ini tidak lepas dari kerja keras bersama seluruh komponen pemerintahan yang ada,” kata Sajow dalam sambutannya.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Minahasa Debby Bukara SE MSi kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa benar adanya keberhasilan pembangunan Minahasa saat ini tidak lepas dari seorang Jantje Wowiling Sajow.
“Di semua bidang pembangunan progresnya merupakan pekerjaan yang dilakukan secara bersama-sama dan tidak seorang diri. Peran seorang pemimpin begitu nyata di dalamnya yang didukung dengan kebijakan pemerintahan yang bisa dirasakan masyarakat,” ungkap Bukara.
(Frangki Wullur)