Amurang, BeritaManado – Kontingen Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) siap berlaga dalam Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Sulawesi Utara (Sulut) yang akan dilangsungkan di Tondano, Kabupaten Minahasa.
Kontingen KONI Minsel dilepas oleh Ketua KONI James Arthur Kojongian ST, MM bertempat di Aula Waleta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel, pada Senin (9/10/2017).
Sambutan Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE dibacakan oleh Pimpinan Kontingen KONI Minsel, Dr. Fietber Raco dihadapan seluruh atlit.
“Saya berharap Porprov yang akan diikuti nantinya dapat memberikan peluang dan kesempatan, untuk dapat menimba pengalaman, wawasan, dan mentalitas kompetisi. Sebagai langkah untuk menoreh prestasi emas bagi diri pribadi, keluarga, sekolah, masyarakat dan daerah kita,” kata Fietber Raco.
Dikesempatan yang sama, Ketua KONI Minsel James Kojongian saat diwawancarai wartawan mengatakan agar kepada para atlit untuk bertanding dengan baik, selalu menjunjung tinggi sportivitas, agar nama Minsel boleh berbicara banyak dalam ajang Porprov kali ini.
“Para atlit di sini sudah siap untuk mengikuti kegiatan Porprov di Tondano. Para atlit sudah sangat siap untuk memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Minsel. Dengan persiapan di masing-masing Cabang Olahraga diaharapkan dapat memberikan prestasi. Diharapkan semua Cabang Olahraga akan berjuang untuk memberikan yang terbaik,” tambah James Kojongian.
Kontingen KONI Minsel dalam ajang Porprov kali ini mengirimkan sebanyak 220 atlit dan pelatih. Dan Minsel sendiri akan mengikuti 13 Cabang Olahraga.(TamuraWatung)