Manado, BeritaManado.com – Ketua Komisi 4 DPRD Provinsi Sulawesi Utara, James Karinda SH, MH, menilai bahwa pemerintah perlu meningkatkan standart pendidikan untuk meningkatkan kualitas siswa.
Peningkatan standar pendidikan salah-satunya menurut James Karinda berupa pemberian Tunjangan Kerja Daerah (TKD) kepada tenaga honor guru.
“Selama ini hanya Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mendapatkan TKD, kita boleh mencontohi Pemprov DKI Jakarta yang memberikan TKD kepada honorer guru tentu pelru diatur melalui peraturan daerah,” ujar James Karinda kepada BeritaManado.com, Jumat (2/3/2018).
Legislator sudah periode ketiga di DPRD ini juga mengingatkan pemeirntah soal fasilitas sekolah. Fasilitas semakin baik akan memotivasi pelajar lebih giat menimbah ilmu.
“Faktanya masih banyak sekolah dengan fasilitas memiriskan. Bangunan rusak, atap bocor, bahkan ada sekolah tidak memiliki halaman representatif untuk apel dan upacara bendera. Pemerintah harus berkomitmen kuat, kami dari DPRD sudah melakukan fungsi pengawasan termasuk memperjuangkan anggaran dari pemerintah pusat,” tukas James Karinda.
(JerryPalohoon)