Sangihe, BeritaManado.com – Hermin Ririswati Gaghana Katamsi resmi dilantik menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Sangihe periode 2018 -2023 oleh pengurus PMI Sulawesi Utara yang diwakili oleh James Karinda, selaku Ketua Bidang Organisasi PMI Sulawesi Utara.
Pelantikan bertempat di ruang serbaguna rumah jabatan Bupati, Rabu (11/4/2018) yang dihadiri oleh Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE.ME, Wakil Bupati (Wabup) Helmud Hontong SE, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pengurus PMI Sulut, serta para relawan kemanusiaan se Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Hermin Gaghana Katamsi dalam sambutanya mengatakan, selaku ketua PMI Sangihe mengucapkan terima kasih kepada semua pihak termasuk pemda sangihe atas dukungannya terhadap organisasi PMI di Kabupaten Kepulauan Sangihe.
“Pengurus PMI Cabang Kabupaten Kepulauan Sangihe, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah serta masyarakat Sangihe atas dukungannya. Kiranya jiwa sosial kemanusiaan tetap terpatri di hati kita semua,” kata Katamsi.
Di kesempatan yang sama, James Karinda mengucapkan terima kasih kepada Hermin Ririswati Gaghana Katamasi, atas kesediaannya dalam mengemban tugas sebagai ketua PMI Cabang Kabupaten Kepulauan Sangihe.
“Diucapkan terima kasih kepada Ibu Ririswati Katamsi, karena mau menerima tugas sebagai ketua PMI. Saya percaya tugas kemanusiaan ini dapat bermanfaat besar bagi masyarakat di Kabupaten Kepulauan Sangihe,” ungkap Karinda.
Ditambahkanya, PMI Sulut, mempunyai aliran dana hibah yang dikucurkan dua kali dalam setahun. Selain itu, dia juga mengatakan keyakinannya akan kemampuan Katamsi dalam menakhodai PMI Cabang Sangihe.
“Perlu diketahui, PMI mendapatkan hibah setiap tahunnya sebanyak dua kali melalui APBD Induk dan APBD Perubahan. Silahkan bentuk, dan persiapkan kantor yg baik, supaya bisa dilihat organisasi yang menjalankan misi kemanusiaan itu. Saya yakin Ibu akan mampu menjalankannya, juga termasuk membangun komunikasi dengan BPBD, dan Dinas terkait lainnya,” jelas Ketua Bidang Organisasi PMI Sulawesi Utara.
Sementara itu Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME, menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan sebuah kesempatan yang baik dan kedepannya akan menyediakan fasilitas tempat yang baik guna keberlangsungan organisasi PMI di Sangihe.
“Ini merupakan sebuah sejarah karena hari ini PMI, merupakan patner kerja pemerintah daerah dalam bidang kemanusiaan telah dilantik. Dan pemerintah akan menyediakan fasilitas kantor yang representatif untuk mendukung program kemanusiaan yang ada di Sangihe,” tutur Gaghana.
(Chris/RDS)