Manado – Program Pemerintah Kota Manado melalui dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) membuat Jalur Khusus Ambulans atau Lajur Evakuasi Gawat Darurat semakin dimatangkan.
Kepala dinas PUPR Kota Manado, Peter Karl Bart Assa mengatakan, bahwa besok atau beberapa hari kemudian dirinya bakal menghubungi Direktur RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou Manado.
“Saya akan berkoordinasi dan minta dukungan, karena pada rapat kordinasi waktu lalu Direktur RSUP Prof Kandou lupa di undang,” kata Bart Assa kepada BeritaManado.com, Kamis (22/3/2018).
Menurut Bart Assa, lajur di jalan Wolter Monginsidi tidak hanya bisa dilewati oleh Ambulans saja. Sehingga pembangunan ini menjadi urgensi agar secepatnya dibangun, karena untuk keselamatan masyarakat.
“Mobil pribadi yang Urgensi membawa orang sakit dan mobil pejabat nantinya bisa menggunakan lajur tersebut,” kata Bart Assa.
(Anes Tumengkol)