Tomohon, BeritaMansdo.com — Anggota DPRD Kota Tomohon, Cynthia Wongkar B.Bus, M.Comm menjalankan arahan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Arahan tersebut terkait seluruh kader melakukan reboisasi atau penghijauan kembali lingkungan.
Bertepatan dengan HUT PDI Perjuangan ke-48, dan serangkaian dengan Bimbingan Teknis (Bimtek) PDI Perjuangan di Jakarta.
Cynthia Wongkar bersama sekuruh anggota DPDRD Faksi PDI Perjuangan se-Sulawesi Utara (Sulut), melakukan reboisasi tersebut di area belantara sungai Ciliwung, belakang Thamrin City.
“Iya, penanaman pohon ini dilakukan seragkaian dengan Bimtek PDI Perjuangan,” ujar Wongkar, kepada BeritaManado.com.
Ia menambahkan juga sebelumnya dilakukan giat bersih-bersih lingkungan di area sekitar lokasi penanaman.
“Sebelumnya, kami lakukan bersih-bersih lingkunga dulu. Ini merupakan momentum yang baik guna meningkatkan kesadaran dalam diri kami para wakil rakyat,” ujarnya.
Lanjut Wongkar, Megawati mengharapkan seluruh pejabat utuk tak segan melakukan kegiatan yang berdampak dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
“Ini salah satunya. Jika kita semua tak ada yang peduli lagi dengan lingkungan, bagaimana dengan nantinya? Semua harus sadar betapa pentingnya keberlanjutan dunia ini. Itu bukan hanya tugas pemerintah,” tandas Aleg asal Tinoor ini.
(Dedy Dagomes)