Manado – Akses jalan ke Bukit Kasih Kanonang serta anak tangga di objek wisata religius ini menjadi catatan tersendiri pada laporan hasil reses anggota DPRD Sulut daerah pemilihan Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa.
Inggrid Sondakh, juru bicara dapil Tomohon-Minahasa pada rapat paripurna DPRD Sulut, Jumat (9/1/2015) sore, mengingatkan pemerintah provinsi memperhatikan infrastruktur wisata di Bukit Kasih.
“Akses jalan Bukit Kasih perlu diperlebar karena saat libur warga yang datang sangat banyak sehingga terjadi antrian kendaraan sangat panjang. Begitupula anak tangga sudah banyak rusak”, ujar puteri mantan gubernur Sulut alm AJ Sondakh ini.
Perhatian yang sama juga menurut Sondakh untuk objek wisata Sumaru Endo Romboken milik Pemprov Sulut yang dikelola pihak ketiga. “Harus ada perhatian serius karena tidak ada perbaikan fasilitas yang berarti dari pengelola”, tuturnya. (jerrypalohoon)