Mari kita sebagai suatu kesatuan masyarakat Minahasa saling menjaga keamanan pada tahapan-tahapan Pemilu 2014. Pelihara toleransi yang ada baik antar agama maupun maupun antar simpatisan/pendukung partai politik peserta Pemilu. Tapi ada satuhal yang tidak bisa dipisahkan dari tahapan agenda pesta demokrasi ini yaitu jangan sampai ada yang Golput – Jantje Wwiling Sajow, Bupati Minahasa.
Masyarakat pun diajak untuk menjadikan apel tersebut sebagai momentum membangun sinergitas aparat penegak hukum, pemerintah dan partai politik. Polri sebagai penanggung jawab keamanan wajib mengawal, menjaga serta turut mesukseskan Pemilu yang jujur dan adil. Demikian dikatakan Bupati JWS dalam sambutannya pada acara deklarasi kampanye damai, Sabtu (15/3/2014) kemarin di Tondano, mewaili Kapolda Sulut Brigjen Pol Jimmy Palmer Sinaga.
Sementara, yang melakukan pembacaan deklarasi kampanye damai adalah Ketua KPU Minahasa Meidy Tinangon bersama para Komisioner yang ada. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pejabat, anggota Bawaslu Kabupaten Minahasa, pimpinan partai politik, para caleg dan peserta gelar pasukan yang ada dari kepolisian. (Frangki Wullur)