Bupati Jabes Gaghana dan Ketua Tim PKK Hermin Ririswati Gaghana Katamsi menghadiri Tulude
Sangihe, BeritaManado.com-Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME, dan Ketua Penggerak Tim PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe Dra Hermin Ririswati Gaghana Katamsi, Senin (25/2/2019) kemarin menghadiri pesta Adat Tulude yang diselenggarakan oleh Keluarga Besar Rukun Batunderang di Manado.
Kedatangan Bupati dan Ibu langsung disambut hangat oleh masyarakat yang ada di lokasi pelaksanaan acara, di kelurahan Kairagi 1 Kecamatan Mapanget.
Turut hadir Camat mapanget sekaligus memberikan sambutan menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Sangihe yang ada di Manado dan sekitarnya. Karena walaupun berdomisili di luar tanah kelahiran tetapi tetap mencintai bahkan menjunjung tinggi budaya Sangihe.
“Yang lebih membanggakan bahwa pesta Adat Tulude telah dikenal di tingkat Nasional. Bahkan, menjadi satu-satunya pesta Adat yang dilaksanakan di banyak daerah, tidak hanya di Manado tapi daerah lainnya di luar Provinsi Sulut,” tukasnya.
Sementara itu Bupati Jabes Ezar Gaghana SE ME menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada masyarakat Sangihe, khususnya rukun Batunderang yang ada di kota Manado dan sekitarnya.
“Saya berharap masyarakat Sangihe yang ada di Manado senantiasa menjaga kebersamaan dan tetap melestarikan budaya Sangihe turun temurun, dari generasi ke generasi agar budaya Sangihe tidak tergerus dgn budaya modernisasi,” ungkap Gaghana.
Terlebih lagi lanjut Bupati, penggunaan bahasa Sangihe yang harus terus dilestarikan peggunaannya, minimal dalam bahasa sehari-hari, dan dalam keluarga agar bahasa Sangihe tidak akan punah.
“Serta tetap mendukung dan menopang program-program yang sementara dilaksanakan oleh pemerintah dalam membangun Kabupaten Sangihe guna mensejahterakan masyarakat,” tutur Gaghana.
(***/Christian Abdul)