Bitung—Pasca dilantiknya Alex Watimena sebagai Kadis Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) menggantikan Zulkifli Zulhadji, otomatis jabatan Kadis Tataruang Kota Bitung kosong. Pasalnya, dalam proses pelantikan, Kamis (23/8), Baperjakat belum menunjuk siapa yang bakal menggantikan Watimena menduduki jabatan tersebut.
“Memang dalam pergantian pejabat kali ini jabatan Kadis Tataruang belum ada dan masih sementara kita persiapkan. Semoga dalam waktu dekat ini sudah ada nama yang ditunjuk menduduki jabatan tersebut,” kata Kaban BKDD, Ferdinand Tangkudung.
Tak hanya itu, malah menurut Tangkudung, Baperjakat juga belum menetapkan siapa pelaksana tugas (Plt) untuk Kadis Tataruang Kota Bitung. “Belum ada Plt, makanya kita berharap dalam waktu dekat ini sudah ada nama yang ditunjuk untuk menduduki jabatan Kadis Tataruang,” katanya.
Sementara itu ditanya kapan kekosongan jabatan Kadis Tataruang terisi, Tangkudung berharap bisa sesegera mungkin mengingat masalah pengaturan KEK Kota Bitung ada di Tataruang. ”Paling cepat awal bulan depan sudah ada pelantikan pejabat yang akan mengisi jabatan Kadis Tataruang. Mengingat bulan depan masih ada sejumlah pejabat yang akan memasuki masa pensiun dan harus disiapkan penggantinya,” katanya.(enk)