
Bitung, BeritaManado.com – Sejumlah Ibu Rumah Tangga (IRT) di Kelurahan Kumersot Kecamatan Ranowulu mengaku senang dan bersyukur dengan kehadiran program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111.
Pasalnya, selain membangun sejumlah fasilitas publik, Satgsa TMMD ke-111 juga dinilai sangat perhatian terhadap masyarakat, utamanya masalah kesehatan warga.
Seperti pengakuan salah satu IRT, Anita yang mengaku sangat bersyukur ada Tim Medis Satgsa TMMD ke-111 yang setiap saat rutin menyambangi rumah warga untuk mengecek kesehatan.
Dan, Senin (05/07/2021), giliran Anita bersama keluarganya didatangi Tim Medis Satgas TMMD ke-111 untuk mengecek kondisi kesehatan sekaligus membagikan vitamin serta mengajak menjaga hidup sehat.
“Kapanpun kami butuh, Tim Medis Satgas TMMD ke-111 selalu siap untuk datang. Dan itu dilakukan secara cuma-cuma alias gratis. Sudah termasuk pembagian vitamin diberikan secara gratis,” kata Anita.
Anita berharap, program TMMD selalu ada dengan harapan ada perhatian khusus untuk kesehatan warga serta keperluan lainnya.
(abinenobm)