Ratahan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) juga ikut melibatkan pihak Inspektorat melakukan pemeriksaan berkas 327 CPNS jalur Honor Daerah Kategori Dua (K2) yang telah dinyatakan lulus seleksi oleh KemenPAN-RB).
Kepala Inspektorat Mitra Stanley Pasulatan kepada sejumlah wartawan, Kamis (6/3/2014) menjelaskan, tugas yang diberikan kepada Inspektorat adalah melakukan verifikasi mana yang betul-betul honor sebagaimana amanat peraturan pemerintah (PP) 56.
“Inspektorat sebatas memeriksa, nantinya dari 327 yang dinyatakan lulus seleksi, setelah diverifikasi akan dipilah sesuai masa honor, kemudian hasilnya diserahkan ke bupati,” terang Pasulatan.
Dalam pemeriksaan, setiap Honda K2 dipanggil dan dimintai keterangan, termasuk pemberi rekomendasi atau SK honor juga ikut dihadirkan untuk dimintakan keterangan. “Sudah banyak yang dimintai keterangan, dan diupayakan pemeriksaan selesai Senin pekan depan,” kata Pasulatan.
Terkait hasil pemeriksaan, Pasulatan juga menjamin sepenuhnya mengacu pada aturan. “Usai pemeriksaan, hasilnya pasti saya sampaikan ke teman-teman wartawan,” ujar Pasulatan sembari menambahkan jika proses selanjutnya akan dilakukan oleh tim verifikasi Pemkab.
“Prinsipnya kita sebatas memeriksa selanjutnya menyampaikan hasil pemeriksaan. Untuk tahap selanjutnya itu adalah kewenangan dari tim verfikasi Pemkab,” tukasnya. *