Manado – Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Herson Mayulu menyatakan, Rumah Sakit di Bolaang Mongondow Selatan sudah mulai dioperasikan, alat-alat sudah ada tetapi saat ini tenaga dokter menjadi kendala pihaknya dalam mengoperasikan rumah sakit tersebut, bahkan Pemerintah Kabupaten setempat telah menawarkan insentif Rp 25 Juta plus kendaraan dan rumah tetapi hingga kini belum ada yang berminat.
“Kami sangat memerlukan bantuan tenaga dokter, kami tidak mempunyai tenaga dokter padahal minimal kami harus punya empat orang tenaga dokter ahli, dokter anak, dokter bedah, dokter kandungan dan dokter penyakit dalam,” ujar Mayulu ketika memberikan laporan kepada Gubernur Sulut SH Sarundajang dalam Rapat Koordinasi dan Evaluasi (Rakorev) di ruangan Mapalus Kantor Gubernur
“Memang susah mendatangkan tenaga dokter, padahal kami sudah memberikan ransangan setiap dokter ahli itu diberi insentif dua puluh lima juta perbulan diberikan kendaraan dan rumah dinas tetapi sampai sekarang belum ada yang berminat,” tambah Mayulu.
Dia mengharapkan pihak Pemerintah Provinsi serta bekerjasama dengan pihak Unsrat bisa memberikan bantuan solusi terbaik terkait masalah ini. (Jrp)