Amurang, BeritaManado – Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) saat ini telah membangun “Informasi Centre” yang dikelola oleh Bidang Administrasi khususnya Sub Bagian Humas dan Protokol.
Keterangan yang diperoleh BeritaManado.com dari Kepala Bagian (Kabag) Administrasi Nontje H. Kalangi, S.Pd melalui Kepala Sub Bagian (Kasubag) Humas dan Protokoler Kristo S. Lonteng, SS menyampaikan bahwa bagian ini masih baru dibentuk di Kantor DPRD Minsel.
“Ini merupakan inovasi baru dari Sekretariat DPRD dalam menjalankan fungsinya menyampaikan informasi. Tujuan adanya Information Centre ini adalah untuk menunjang tugas pokok dan fungsi Sekretariat DPRD bahkan agenda para anggota Legislatif Minsel,” ujar Kristo Lonteng.
Dirinya berharap dalam hal memberikan informasi baik internal maupun informasi publik akan dengan baik disampaikan dengan adanya Information Center ini. Ini juga diharapkan akan mempermudah koordinasi antara Anggota Dewan dengan Staff Sekretariat DPRD.
“Koordinasi yang baik di Kantor DPRD Minsel menjadi hal yang utama. Ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dalam menjalankan tugas bersama Anggota DPRD Minsel dengan staf yang ada,” tambah Kristo Lonteng.(TamuraWatung)