Jakarta, BeritaManado.com — Jumat (29/10/2021) adalah hari terakhir bagi Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Aridan J Roeroe bertugas sebagai Anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) aktif di Markas Besar (Mabes) Kepolisian Negara Republik Indonesia.
Menurut mantan Kapolresta Manado yang sangat akrab dengan awak media ini, bahwa dirinya mengungkapkan rasa syukur atas penyertaan Tuhan dalam kehidupan keluarga dan juga perjalanan karir sebagai Anggota Polri.
“Saya juga sangat bersyukur atas keluarga yang dikaruniakan Tuhan. Saya bersyukur atas peran dan pendampingan istri yang setia hingga saat ini. Demikian juga dengan ketiga anak saya yang senantiasa menjadi penyemangat hidup,” ungkap Brigjen Pol Aridan Roeroe.
Salah satu momen yang tak mungkin terlupakan yaitu kebersamaan dengan para awak media sewaktu masih bertugas di Polresta Manado.
“Setiap sore saat hendak pulang dinas, pasti bertemu rekan-rekan wartawan untuk memberikan penjelasan tentang perkembangan penyelidikan dan penyidikan suatu kasus. Biasanya itu dilakukan saat saya sudah berada di mobil dinas saat hendak pulang kantor,” tuturnya.
Dikatakannya, pertemuan-pertemuan seperti itulah yang membuat hubungan emosional semakin dekat dan bahkan saat bertugas di Mabes Polri masih ada komunikasi dengan para wartawan.
Pada bagian lain, Wadir Reskrimum Polda Riau AKBP Asep Darmawan SH SIK, kepada BeritaManado.com mengungkapkan kesan-kesannya saat bertugas sebagai Kasat Reskrim Polresta Manado, dimana atasannya adalah Brigjen Pol Aridan Roeroe yang kala itu berpangkat Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol).
“Beliau orangnya baik, murah senyum namun sikap tegas tetap melekat pada kewibawaan sebagai Anggota Polri, apalagi saat dalam tugas-tugas kedinasan. Dalam tugas sehari-hari, beliau adalah pemimpin bagi kami di jajaran Polresta Manado, namun juga sekaligus menjadi seorang bapak dan mau menerima saran dan masukan dari jajaran yang dipimpinnya. Saya dan keluarga mendoakan, semoga dalam mengisi waktu purnabakti ini, beliau selalu diberikan kesehatan dan kebijaksanaan. Salam hormat dari saya dan keluarga,” ucap AKBP Asep Darmawan.
(Frangki Wullur)