Stefanus Vreeke Runtu Ketua PG Sulut
Manado – Verifikasi berkas oleh KPU Sulut terungkap tiga pasangan calon yang sudah mendaftar untuk Pilkada masih harus melengkapi beberapa persyarakat termasuk kelengkapan dokumen.
Dikonfirmasi wartawan terkait kekurangan dokumen pasangan Elly Lasut – David Bobihoe yang diusung Partai Golkar, Stefanus Vreeke Runtu (SVR) selaku Ketua DPD I PG Sulut mengungkapkan kekurangan segera dilengkapi.
“Hanya sedikit saja, ada dokumen yang belum sempat saya tandatangani. Pokoknya semua selesai sebelum batas akhir waktu melengkapi dokumen pada 7 Agustus”, tutur SVR kepada wartawan di DPRD Sulut, Selasa (4/8/2015) sore.
Terkait calon Golkar Elly Lasut dan David Bobihoe di Pilkada Sulut, lanjut SVR wajib didukung seluruh kader terutama kader struktur pengurus dan anggota DPRD dari Partai Golkar.
“Seluruh kader wajib menangkan karena surat keputusan dan rekomendasi Partai Golkar dari dua kubu yakni ARB dan Agung Laksono. Tidak mendukung yang masuk struktur pasti diberhentikan termasuk legislator Golkar tidak mendukung diganti”, tegas SVR. (jerrypalohoon)