
Tomohon – Keasisten Pemerintahan dan Kesra Pemkot Tomohon belum lama ini melaksanakan rapat koordinasi (rakor) yang dimpin Drs Wendy Karwur MAP diikuti kepala SKPD di lingkup keasistenan serta camat dan lurah se-Kota Tomohon di aula kantor Kecamatan Tomohon Selatan.
Dalam rakor tersebut, memberikan laporan terkait dengan program yang sudah dan akan dilaksanakan. Dan ini laporan SKPD Keasitenan Pemerintahan dan Kesra Pemkot Tomohon.
Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil)
– Apabila terjadi Kejadian Kematian di kelurahan agar segera dilaporkan ke Dinas Kependudukan dan Capil.
– Realisasi Perekaman e-KTP adalah 89,27 persen.
– Realisasi PAD 70 persen dari Rp 250 juta.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)
– Data prakiraan cuaca dimana saat ini memasuki musim panas oleh sebab itu warga masyarakat diimbau agar mewaspadai hal-hal yang dapat mengakibatkan musibah kebakaran.
– Kondisi Gunung Lokon sejak bulan Juli tergolong Status Siaga.
– Rumah yang berpenghuni lebih dari dua orang haruslah disiapkan tabung pemadam kebakaran.
Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora)
Sosialisasi Pencegahan AIDS kepada masyarakat kelurahan se-Kota Tomohon.
Sekretariat DPRD
– Kegiatan purnabhakti DPRD.
– Tahapan Pemilu legislative.
– Kehadiran dalam rapat atau sidang paripurna agar diperhatikan.
Bagian Administrasi Pemerintahan
– Para lurah agar lebih proaktif mengikuti kegiatan yang diprakarsai oleh Pemerintah Kota Tomohon.
– Para lurah hendaknya lebih peka akan modus-modus tindakan pencurian atau hal-hal yang tidak diinginkan.
– Lurah dan camat mengkoordinasikan akan hal-hal terkait pembangunan yang berskala besar.
– Lokalatih PATEN akan diselenggarakan dalam waktu dekat yang melibatkan SKPD yang mengurus izin, camat, dan lurah.
– Pada akhir tahun akan diselenggarakan penyusunan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD). (Recky Pelealu)