Manado – Patung Yesus Memberkati kini menjadi salah satu icon kota Manado. Terletak di lokasi perumahan elit Citraland, monumen ini memiliki ketinggian 30 meter dan penopang patung setinggi 20 meter, sehingga ketinggian patung ini menjadi 50 meter. Pembuatan patung ini diprakarsai oleh pengusaha ternama Indonesia, Ir Ciputra pada tahun 2007 dengan kisaran biaya 5 miliar.
Patung ini memiliki daya tariknya sendiri. Sehingga wisatawan lokal maupun asing akan memilih untuk berfoto dengan latar belakang Patung Yesus Memberkati, apabila sedang berada di Manado.
Seperti yang dilakukan oleh Pdt Paul Manausel asal Papua. Disela-sela kegiatan konferensi gereja Papua, Pdt Paul dan beberapa orang rekannya menyempatkan diri untuk berfoto di lokasi ini.
Kepada BeritaManado.com, Pdt Paul mengatakan, Patung Yesus Memberkati ini begitu terkenal sehingga menjadi icon kota Manado. “Patung Yesus Memberkati ini sudah sangat dikenal masyarakat. Sekaligus, semakin menegaskan identitas kota Manado sebagai kota religius,” ujar Pdt.
Disebutnya kota Manado sebagai kota religius memberi harapan bahwa masyarakat didalamnya juga melambangkan Kristus. Patung Yesus ini juga sekaligus menjadi kesaksian bahwa kota Manado adalah kota yang diberkati.
“Ini bisa jadi kesaksian warga Manado bahwa kota Manado adalah kota yang diberkati Tuhan dengan begitu Manado juga harus jadi berkat bagi siapapun yang datang,” tambah Pdt. (srisurya)