BeritaManado – Lurah Titiwungen Utara Julia Sanger kepada beritamanado.com menuturkan, wilayah Kelurahan Titiwungen Utara sudah menggelar Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) akhir pekan lalu.
Hasil Musrenbang tersebut menurut Julia Sanger akan dibawa ke tingkat Kecamatan, untuk selanjutnya diteruskan ke Musrenbang Kota.
“Ada 4 hal yang menjadi catatan penting dari hasil Musrenbang yaitu, pembuatan drainase di lingkungan 1 – 5, talud di lingkungan 4 dan 5, pembangunan pos kamling di lingkungan 1, 2, 4, 5 dan kantor lurah,” ujar Julia Sanger kepada BeritaManado.com
Dia menambahkan proses pelaksanaan musrenbang sendiri dihadiri oleh Sekcam Sario Drs. Victor Sinjal, tim bapelitbangda, babinsa, babinkamtibmas, tokoh masyarakat, tokoh agama, para kepala lingkungan serta ASN Kelurahan.
(Michael Cilo)