Manado-Parafone menjadi salah satu distributor seluler terbesar di Kota Manado sejak beberapa tahun terakhir. Tak kurang lisensi dari 9 merek Hape Cina serta perangkat kelas high end digenggam Parafone. Berikut adalah perangkat Ponsel dan Android terlaris 2012 versi Parafone, seperti disampaikan Stevie Goni, manajer distributor ini pada beritamanado, Rabu (9/1).
Mito S500
Perangkat Hape unik berbentuk jam tangan ini langsung diserbu pembeli ketika dirilis. Penggunanya, menurut Stevie sebagian besar adalah anak sekolah. Mito melengkapinya dengan MP3, handsfree hingga bluetooth. Harga seri S500 sangat terjangkau, Rp 300-an ribu per unit.
Mito T970 dan T710
Kakak beradik android seri T ini begitu populer tahun lalu. Setiap harinya Parafone bisa menjual rata-rata 5-6 unit. Gadget touchscreen berdimensi layar 7” dan 9”, sesuai namanya, sudah dilengkapi dengan sistem ice cream sandwich (ICS) plus prosesor 1 giga untuk menunjang akurasi kinerjanya. Masing-masing dijual seharga Rp 1,4 juta dan Rp 1,1 juta per unit.
Sony Experia Acro S
Ini Ponsel keluaran Sony yang laris manis selama 2012. Acros S begitu disayangi konsumen karena sifatnya yang kuat dan kebal, termasuk Hape segala medan dan cuaca. Perangkat berlayar touchscreen ini juga dilengkapi dengan sistem ICS milik Android dan rata-rata terjual 5 unit per hari. Harganya sekitar Rp 5 juta per unit. (alf)