Amurang, BeritaManado – Keberhasilan SD Negeri (SDN) 2 Amurang meraih penghargaan Sekolah Adiwiyata Mandiri telah mengharumkan nama Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) pada puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup.
Kepada BeritaManado.com beberapa waktu lalu, Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 2 Amurang Anna Pangkey menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak.
“Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE, Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, Kadis Lingkungan Hidup Roi Sumangkut MT dan Kadis Pendidikan Dr Fietber Raco atas spirit dan topangan serta doa bagi kami keluarga besar SDN 2 Amurang,” kata Kepsek Anna Pangkey.
Tak lupa juga ucapan terima kasih bagi orang tua murid dan stakeholder yang sudah membantu kegiatan SDN 2 Amurang sehingga atas perkenanan Tuhan boleh meraih Adiwiyara Mandiri.
“Kami bangga karena di provinsi Sulawesi Utara (Sulut) baru ada 3 (tiga) sekolah yang meraih penghargaan ini termasuk SDN 2 Amurang dari Kabupaten Minsel. Spirit dan ide masih diperlukan untuk lomba budaya mutu. Semoga SDN 2 Amurang bisa menjadi saluran berkat bagi sekolah-sekolah yang ada di Minsel,” tambah Kepsek Anna Pangkey.(TamuraWatung)