Manado, BeritaManado.com – Tampil sebagai pembicara pada Diskusi Publik “Mewujudkan Pemilukada yang Aman dan Damai” yang digelar Forum Wartawan DPRD (Forward) Sulut, bekerjasama dengan Lembaga Kajian Sosial dan Politik Tumbelaka Akademic, di Rumah Kopi Sario, Jumat (9/2/2018) sore, Ketua Komisi 1 DPRD Sulut, Drs Ferdinand Mewengkang MM, mengajak seluruh masyarakat menyukseskan Pemilukada.
Setidaknya menurut Ferdinand Mewengkang, sukses Pemilukada diukur pada 4 indikator yakni, sukses administrasi, pendanaan, demokrasi dan komunikasi.
“Sukses administrasi misalnya, partai pengusung dan pasangan calon harus memenuhi persyaratan administrasi. Pemilukada harus ditunjang oleh anggaran, tanpa anggaran kita tidak bisa menggelar pesta demokrasi. Terakhir, peran media ikut menyosialisasikan tahapan Pemilukada mulai pendaftaran, kampanye, hingga penetapan pemenang,” jelas Ferdinand Mewengkang pada diskusi yang dimoderatori Ketua Forward Sulut, Jerry Palohoon.
Lanjut mantan pejabat eselon 2 Pemprov Sulut ini, Pemilukada merupakan sarana bagi masyarakat memilih pemimpin berkualitas dan berintegritas. Salah memilih maka masyarakat harus siap kecewa selama lima tahun.
“Pemilukada bukan tujuan tapi hanya sarana. Jangan memilih hanya karena dipengaruhi seratus duaratus ribu. Pilihlah pemimpin yang berkomitmen kuat membangun daerah dan tidak korupsi,” tukas Ferdinand Mewengkang pada diskusi yang menghadirkan keynote speaker Kapolda Sulut, Irjen Pol Bambang Waskito, pembicara pendamping akademisi Unsrat, Dr Ivan Kaunang, Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulut Tonny Lasut dan diliput 50 lebih wartawan.
Di akhir diskusi dilaksanakan deklarasi penandatanganan komitmen Mewujudkan Pemilukada yang Aman dan Damai.
(JerryPalohoon)