Jim Robert Tindi, Reiner Ointoe dan Jemmy Asiku
Manado – Jemmy Asiku pengusaha muda sukses di Kota Manado, yang dikenal juga sebagai Presdir itCenter, mengakui slogan 3B untuk Kota Manado yaitu Blessing, Bunaken dan Bubur Manado.
Hal itu dikatakan Asiku dalam kegiatan dialog interaktif Kota Manado Dulu, Kini dan Nanti, dalam program acara di satu diantara stasiun radio di Kota Manado, Rabu (10/12/2014) pagi.
Terkait konotasi ‘B’ lainnya yang ‘jelek’ tidak masuk dalam 3B versi Asiku itu. Menurutnya, itu hanya sebagian kecil saja, cuma memang terlalu banyak di ekspose.
“Tapi menurut saya memang benar. Orang-orang Manado cantik-cantik, kalo cowoknya ganteng-ganteng. Nah, itu juga potensi. Cuma seringkali, sebagian kecil melihat dari sudut yang berbeda,” tegas Asiku.
Menurut Asiku, dengan penampilan orang Manado yang ‘cantik-cantik dan ganteng-ganteng’ seperti itu, harusnya bisa bersaing dengan teman dan orang-orang dari daerah lain.
“Itu karena kita dari segi penampilan oke,” tandas Asiku.
Sementara dikesempatan sebelumnya, Asisten 1 Pemko Manado, Joshua Pangkerego, mengakui 3B yang dikenal di Kota Manado, yaitu Bubur Manado, Bibir dan Bunaken, miliki maknanya tersendiri.
Selain kata Bubur Manado dan Bunaken yang dikenal dengan makanan khas dan objek wisata. Kata ‘bibir’ sendiri, menurut Asisten Pangkerego, itu menandakan orang Manado murah senyum.
“Nah, bibirnya ini, mana pak bibirnya? Tapi konotasi bibir kita ini artinya orang Manado ini murah senyum,” terang Asisten Pangkerego dalam suatu kesempatan menjawab pertanyaan dari warga luar Kota Manado.
“Kalo bapak mengartikulasikan lain, ya itu tinggal dari bapak,” tambah Asisten Pangkerego di kegiatan itu. (robintanauma)
Baca juga:
- Jemmy Asiku: Manado Bagus Punya Potensi, Cuma Banyak Problem
- Pangkerego Akui Cari Bibir di Manado, Bisa Ketemu Dimana Saja
- Bukan Bubur Bibir Bunaken, Ini 3B Kota Manado ‘BS BK BA’
- Wartawan Pos Bali: BuburPernah Beli, Bunaken Sudah Tau, Yang Bibir Ini Saya Belum Tau Pak!