Tompaso, BeritaManado.com — Perayaan Tahun Baru Imlek setiap tahunnya adalah hari yang selalu dinantikan oleh segenap umat Khonghucu, tak terkecuali Jillian Aireen Yosadi.
Kepada BeritaManado.com, Selasa (6/2/2018), puteri sulung pengacara kondang Sofyan Jimmy Yosadi ini mengatakan bahwa Imlek adalah hari yang paling penting.
“Saya katakana demikian dengan melihat sisi lain dari perayaan keagamaan ini, bahwa sejatinya saat ini Imlek sudah merupakan perayaan bersama masyarakat Sulut dengan latar belakang agama berbeda,” ungkapnya.
Ditambahkannya, tradisi Cap Go Meh yang biasa digelar 15 hari setelah Imlek tahun berjalan sangat diminati oleh warga Bumi Nyiur Melambai yang datang dari seluruh pelosok Sulawesi Utara.
“Bagi saya yang membuat hal ini penting bukan karena perayaannya adalah tradisi umat Khonghucu saja, namun telah menjadi magnet bagi umat beragama lain untuk menunjukkan pada dunia bahwa toleransi beragama itu lebih berharga,” jelasnya.
Adapun harapan pemilik nama Tionghoa Yang Miao Zhu di tahun anjing ini (Imlek 2589), agar supaya kehidupan masyarakat di Sulut semakin kuat dalam persatuan dan persaudaraan sebagai implementasi dari kebhinekaan.
(Frangki Wullur)