Bitung – Setiap tahunnya Pemkot selalu mengalokasikan anggaran untuk melakukan pembangunan dan pemeliharaan ifrastruktur jalan. Namun sayangnya, hingga saat ini upaya tersebut dianggap belum maksimal dan mampu mengkaver seluruh infrastrur di sejumlah wilayah kelurahan di Kota Bitung.
Seperti di Kelurahan Batu Lubang Kecamatan Lembeh Selatan dan Kelurahan Danowudu Kecamatan Ranowulu. Dimana sejumlah fasilitas jalan menjadi keluhan warga ketika dua anggota DPRD, Victor Tatanude dan Serly Pangauw melakukan reses di kedua kelurahan tersebut, Jumat (25/1).
“Warga Batu Lubang berharap infrastruktur seperti jalan, pembuatan gorong-gorong segera diperhatikan,” kata Tatanude.
Ia berharap Pemkot segera melihat kondisi dari Kelurahan Batu Lubang serta melakukan perbaikan.
“Yang mendesak adalah pembuatan gorong-gorong karena gorong-gorong yang sudah ada belum mampu menampung air disaat hujan sebab ukurannya sangat kecil sehingga air meluber ke jalan,” katanya.
Sementara itu, Pangauw menerima keluhan soal kondisi jalan di Kelurahan Danowudu. Dimana warga mengharapkan Pemkot melihat kondisi jalan yang sangat memprihatinkan dan dianggap mengancam pengguna jalan.
“Saya harap keluhan itu segera ditanggapi Pemkot dan segera melakukan pengecekan dilapangan untuk melakukan perbaikan,” katanya.(enk)