Ratahan, BeritaManado.com – Ronald Kandoli bersama seluruh keluarga Kandoli Antou dan Kandoli Rantung mengucapkan selamat atas Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey SE.
Adapun hari spesial Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey jatuh pada Jumat 18 November 2022 hari ini.
“Selamat ulang tahun Bapak Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey,” kata Ronald Kandoli, Kamis (17/11/2022).
Ronald Kandoli mengatakan, ini merupakan momen syukur, bukan hanya bagi keluarga Dondokambey-Tamuntuan, namun juga bagi seluruh masyarakat Sulawesi Utara.
Sebab menurutnya, lewat tangan dingin Olly Dondokambey mampu membuat Sulawesi Utara semakin maju dan berkembang.
“Tilik saja bagaimana semua sektor bergerak maju. Ekonomi Sulawesi Utara tumbuh rata-rata di atas nasional,” ujar Wakil Bupati Mitra periode 2013-2018 ini.
Dikatakannya, prestasi luar biasa yang telah ditandai dengan berbagai penghargaan ini membuat OD sapaan akrab gubernur selayaknya mendapat apresiasi dari masyarakatnya, khususnya di momen spesial ini.
“Semoga Bapak Olly bersama seluruh keluarga Dondokambey-Tamuntuan selalu diberkati. Sebagai masyarakat kami bangga memiliki pemimpin seperti Bapak Olly,” pungkas Ronald Kandoli, seraya berharap Olly Dondokambey akan terus menghadirkan berbagai inovasi demi kemajuan Sulawesi Utara yang dicintai.
(jenlywenur)