Sitaro, BeritaManado.com – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) ke-15 tahun, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar Rapat Paripurna.
Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat kantor DPRD Sitaro, Senin (23/5/2022), dipimpin Ketua DPRD Sitaro, Djon Janis didampingi Wakil Ketua Bob Janis dan Joutje Luntungan serta dihadiri sejumlah anggota DPRD.
Hadir juga mewakil Gubernur, Kepala Biro Pembangunan Setdaprov, Immanuel Makahanap, Bupati Evangelian Sasingen dan Wakil Bupati John Palandung, anggota DPRD Sulut Toni Supit, Forkompimda Sitaro, Panitia Pemekaran Kabupaten Kepulauan Sitaro (Tim 17), tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, pimpinan OPD, ASN dan pelajar.
Kegiatan yang diwarnai dengan konsep budaya itu, diawali dengan pagelaran seni budaya.
Ketua DPRD Djon Janis mengatakan, pelaksanaan rapat paripurna didasarkan pada Surat Bupati Nomor : 100/515/Sekre-Pem tertanggal 12 Mei 2022, perihal permohonan pelaksanaan acara rapat paripurna DPRD dalam rangka HUT ke-15 Kabupaten Kepulauan Sitaro.
“Pelaksanaan kegiatan juga sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2011 pasal 4 ayat 1, Hari Ulang Tahun Kabupaten Kepulauan Sitarodl ditetapkan pada tanggal 23 Mei,” jelas Ketua DPRD.
(Advetorial)